Polres Sergai Bagikan Nasi Kotak dalam Jumat Berkah di Masjid Baitul Rahman


 

Serdang bedagai - OP Ladon News .Com 


Polres Serdang Bedagai (Sergai) menggelar kegiatan sosial bertajuk Jumat Berkah di Masjid Jami' Baitul Rahman, Dusun II, Desa. Cempedak Lobang, Kecamatan .Sei Rampah, Jumat,( 11/04/2025).

Melalui Kasat Binmas Iptu. Inja V. Kaban, S.H., dan didampingi personel Sat Binmas, Polres Sergai membagikan 100 nasi kotak kepada masyarakat yang usai menunaikan ibadah Sholat Jumat.

Iptu. Inja menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan kehadiran Polri di tengah masyarakat, khususnya umat Muslim yang sedang menjalankan ibadah.

 "Jumat Berkah ini adalah momen untuk berbagi dan mempererat silaturahmi. Kegiatan ini akan terus dilaksanakan setiap minggunya," katanya.

Ucapan terima kasih disampaikan oleh Ramlan selaku pengurus BKM Masjid Jami' Baitul Rahman, mewakili masyarakat penerima bantuan. Ia mengapresiasi kepedulian Polres Sergai yang dinilai sangat bermanfaat dan positif bagi warga sekitar.

Selanjutnya Ps. Kasi Humas Polres Sergai, Iptu. Zulfan Ahmadi, S.H., M.H., menegaskan bahwa kehadiran Polri tidak hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga memberi perhatian sosial kepada masyarakat.


Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain Iptu. L. B. Manullang, Aiptu. Z. Barus, Aiptu .M. Hafiz Daulay, Bripka. Rico Andrian, Brigpol Refdi A. Pangaribuan, serta pengurus BKM Masjid Baitul Rahman.

Kegiatan berlangsung aman ,lancar dan kondusif.Pungkas (Erni )

Posting Komentar

0 Komentar